Thursday 22 December 2016

13 Pekerjaan Sampingan Mahasiswa Yang Paling Ngehits

Sebagai seorang mahasiwa/i, belajar adalah sesuatu kewajiban yang harus dikerjakan, dibalik itu mahasiswa juga selalu terbebani dengan tugas-tugas yang datang terus-menerus tiada henti yang membuat mereka harus selalu siap mental dan keuangan.

Setiap kali mereka mengerjakan beberapa tugas pasti selalu mengeluarkan uang yang cukup banyak untuk mengerjakan semua tugas tersebut.

Dibalik semua itu para mahasiswa/i terkadang kesulitan dalam mencari mata pencarian mereka, dan pastinya mereka akan terasa malu jika setiap hari dan setiap mereka ada tugas kuliah mereka selalu meminta uang kepada orang tua mereka.

Karena terlalu sibuk dengan tugas kuliah,urusan kampus atau keorganisasian atau apapun itu, mereka pasti selalu terbebani dengan kantong yang semakin lama semakin menipis.

13 Pekerjaan Sampingan Mahasiwa Yang Paling Ngehits


Pekerjaan Sampingan


Yang dimaksud dengan pekerjaan sampingan adalah dimana seseorang membutuhkan uang tambahan dengan melakukan pekerjaan lain diluar kegiatan nya atau pekerjaan utama nya. Biasanya pekerjaan ini dilakoni oleh mahasiswa/i, dan ibu-ibu rumah tangga.

Dan kali ini saya akan membagikan contoh-contoh pekerjaan sampingan yang paling ngehits dan paling sering di tekuni atau di minati oleh seorang mahasiswa/i.

1. Jualan Pulsa


Jualan Pulsa
Source image : Wikipedia

Sebagian besar mahasiswa menambah penghasilan nya sehari-hari dengan berjualan pulsa di lingkungan kampus atau dirumah. Usaha ini juga sangat berguna bagi para mahasiswa lain yang selalu membutuhkan pulsa mendadak ketika di kampus tidak ada konter pulsa.

Sebenarnya usaha ini terbilang mempunyai keuntungan yang sangat kecil. Tapi dari hal kecil itu jika kita bersabar dan mengumpulkan hasil berjualan pulsa dengan teratur,serta pintar memutar modal dan keuntungan. Kemungkinan besar anda akan merasakan hasil yang lumayan besar dari usaha yang satu ini.

2. Menawarkan Jasa Ketik/Tulis


Menawarkan Jas Ketik/Tulis
Source image : Pixabay

Dalam kehidupan para mahasiswa pasti banyak sekali tugas yang akan di kerjakan dengan mengetik atau menulis catatan atau tugas yang lumayan banyak. untuk memanfaatkan hal ini, dengan menawarkan jasa ketik/tulis kepada teman-teman mahasiswa yang lain.

Biasanya mahasiswa yang agak males atau gak mau cape yang selalu pake jasa ini. Maka dari itu, carilah teman kalian yang sedikit males sama tugas-tugas yang dikasih dosen kalian. Rayu mereka agar menggunakan jasa kalian.

Saran saya tawarkan jasa ketik/tulis sesuai dengan kesulitan atau banyak nya konteks yang akan diketik atau ditulis. Agar banyak nya peminat, berilah harga yang relatif terjangkau atau harga mahasiswa istilah nya. 

3. Menjadi Seorang Translator/Ahli Bahasa


Menjadi Seorang Translator/ahli bahasa
Source image : Pixabay

Jika kalian mempunyai keahlian menerjemahkan bahasa asing atau bahasa lokal, kalian bisa menjadi translator disuatu agen travel atau menjadi guru les di tempat kursus bahasa asing.
Selain menghasilkan uang, pekerjaan ini juga dapat menambah wawasan atau pengalaman anda guna menunjang karir anda kedepan nya. 

4. Menawarkan Jasa Fotografer


Menawarkan jasa fotografer
Source image : Pixabay

Jika kalian mempunyai sebuah kamera Dslr yang kualitasnya mantap, kalian bisa memanfaatkan kamera yang kalian miliki dengan menawarkan jasa fotografer ke teman-teman kalian.

Karena peminat fotografi yang sangat tinggi terutama untuk stock foto mereka di instagram,flickr dan sosial media yang lain nya untuk dijadikan sebuah album kenangan mereka atau sekedar upload semata. Para kaum urban juga pasti selalu membutuhkan jasa fotografer untuk menjadi juru foto mereka. 

5. Menjadi Tata Rias


Menjadi Tata Rias
Source image  : Pixabay

Bagi kalian yang bisa merubah penampilan wajah seseorang menjadi indah, Pekerjaan ini sangat cocok dengan kalian yang suka sekali dengan make up. Kalian juga bisa menjadi tata rias artis, pesta atau yang lain nya. Bayarannya juga lumayan besar loh...

6. Blogging


Blogging
Source image  : Pixabay

Bagi kalian yang suka menlis berita atau artikel, kalian bisa manfaatkan peluang ini dengan menulis artikel atau konten yang dapat mengundang banyak orang dan bermanfaat bagi orang lain.

Jika kalian ingin menghasilkan uang kalian bisa daftarkan blog kalian melalui google adsense atau juga melalui penyedia iklan dan program affilate yang disediakan oleh para penyedia layanan tesebut. Baca juga : Panduan Lengkap Cara Menghasilkan Uang Dari Blog Oleh Mas Sugeng 

7. Youtuber

Youtuber
Source : Pixabay

Sama hal nya dengan Blogging, kalian juga bisa menghasilkan uang dari Youtube.
Tapi bedanya di youtube kalian mengembakan visualisasi studio dengan mengunggah konten-konten video yang menjadi viral di youtube atau konten yang kalian bawa sendiri seperti channel gaming, vlog, pembelajaran,review gadget dan elektronik, panduan masak,Tutorial dan masih banyak yang lain nya. 

Tentu juga jika kalian ingin menghasilkan uang dari Youtube. Kalian harus mendaftarkan akun Youtube kalian ke Google adsense.  Jika semakin banyak view dan subscribe di channel kalian, semakin banyak juga penghasilan yang akan kalian terima dari Youtube. 

8. Mengikuti Event SPG/SPB (Sales Marketing)


Kabel Fiber Optic
Source : Filckr

JIka kalian mempunyai paras yang menarik dan keahilian dalam berkomunikasi dengan baik dan lancar. Pekerjaan ini juga salah satu pekerjaan yang sebagian besar di minati oleh mahasiswa/mahasiswi, Biasanya pekerjaan ini datang melalui info disosial media atau broadcast dari teman-teman anda. 

9. Usaha Online Shop


usaha online shop
Source image : Pixabay

Usaha ini adalah usaha yang sempat saya tekuni dulu, keuntungan nya juga lumayan kok. Jika kalian punya barang bekas atau kalian bisa juga mengambil barang dari supliyer bisa disebut juga Reseller .
kalian bisa menjual dan memasarkan barang-barang yang kalian di sosial media atau door to door.

Usaha ini juga banyak ditekuni oleh banyak para mahasiswa/mahasiswi. Selain itu, kalian juga bisa menjadikan usaha ini menjadi sesuatu yang sangat menguntungkan bagi kalian dikemudian hari nanti jika kalian tekuni. Baca juga : Menciptakan Peluang Usaha Dengan bisnis Online Shop

10. Warung Kecil-kecilan


Warung kecil-kecilan


Biasanya para mahasiswa/mahasiwi selalu menghabiskan jam kosong kuliah mereka di kantin, kalian bisa memanfaatkan peluang ini dengan membuat usaha warung kecil-kecilan dikantin. 

Saran saya jangan buka usaha ini di kampus sendirian, ajaklah beberapa teman dekat atau keluarga kalian yang ingin membangun usaha ini. 

Karena jika kalian membuka usaha ini sendirian, kalian bisa-bisa keteteran karena selalu melayani pembeli kalian, akhirya kalian sering bolos perkuliahan. Maka saya sarankan agar bisa bekerja sama dengan teman atau keluarga kalian. Karena dengan bekerja sama dengan mereka, perkuliahan kalian jadi lancar dan tidak terganggu.  

11. Driver Online

Driver Online


Ditahun ini driver online menjadi viral di Indonesia, Karena ada nya driver taxi dan ojek online di Indonesia bisa berkontribusi mengatasi permasalahan kemacetan di Indonesia. 

Sebagai mahasiswa/mahasiswi yang membutuhkan uang yang lumayan banyak, kalian bisa memanfaatkan peluang ini dengan menjadi driver online. 

Driver online juga sangat banyak jenisnya, Selain menjadi ojek online dan taxi online kalian juga bisa menjadi kurir online dan masih banyak lagi. Penghasilannya pun lumayan banyak loh... 

12. Menjadi MC dangdut/di berbagai acara


MC
Source image : Pixabay

Jika kalian punya keahlian berbicara dengan baik dan bisa menghibur orang  dengan bahasa atau tingkah laku kalian, kalian bisa memanfaatkan pekerjaan ini. Selain itu menjadi seorang MC pun tidak mudah, karena kalian harus menghadapi banyak orang di depan kalian.

Kalian bisa menjadi MC dangdut atau diberbagai acara dengan rileks dan penuh hiburan yang kalian sajikan agar penonton tidak tegang dan cepat bosan dengan pertunjukan atau pesta yang ada. 

Biasanya Pekerjaan ini datang dari tawaran orang atau kalian juga bisa menawarkan diri kepada orang lain untuk menjadi MC. 

Bayarannya juga relatif besar untuk menjadi seorang MC kalian harus persiapkan mental yang kuat dan hiburan yang kalian sajikan guna menghinoptis penonton agar kalian selalu diingat oleh orang banyak, dan jika ada tawaran menjadi MC lagi kemungkinan besar kalianlah yang akan dicari orang untuk ditawarkan pekerjaan ini.

13. Ngamen


Ngamen
Source : Pixabay

Jika kalian mempunyai suara yang bagus dan alat musik yang bisa dibawa-bawa kemana saja, kalian bisa mencari uang dengan mengamen di tempat-tempat makan dan dikerumunan orang banyak.

Bawa saja gitar kalian dan persembahkan lagu yang paling sering kalian nyanyikan, dan ambil daya tarik pengunjung restoran tersebut agar meknimati lagu yang kalian bawakan. Kemungkinan besar kalian akan mendapat respon positif dari pengunjung dan bisa saja para pengunjung tersebut memberikan uang lebih untuk anda karena mereka suka dengan lagu yang kalian nyanyikan.


Kesimpulan : Pilihlah pekerjaan sampingan yang sesuai dengan keahlian kalian, jangan sampai pekerjaan itu mengganggu perkuliahan. Selain itu, jangan pernah malu dengan pekerjaan sampingan yang kalian tekuni. Karena kesuksesan bukan berasal dari orang lain, melainkan dari diri kita sendiri.

Demikian artikel saya tentang 13 Pekerjaan Sampingan Mahasiswa Yang Paling Ngehits.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Terima kasih telah membaca artikel di blog Ini. Jika kalian suka dengan artikel ini silahkan berkomentar dan Follow akun sosial media Ajib20.blogspot.co.id
Enjoy Blogging Guys :)

No comments:
Write comments